Berisi Trick & Tips yang berguna

.
Facebook
RSS

Adobe Media Encoder Tidak Dapat Dibuka



Saya seorang editor video yang menggunakan Aplikasi Adobe Premiere mengahadapi problem ketika tiba saatnya Rendering waktu di export ke Adobe Media Encoder, tetapi apa yang terjadi? Adobe Media Encoder tidak muncul, saya ulang proses export berulang kali tetap saja tidak bisa membuka Adobe Media Encoder, yang normalnya bisa membuka otomatis ketika kita export sequence dari adobe premiere pro.

       Nah, kali ini saya akan memberikan beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk memperbaiki software Adobe Media Encoder tanpa harus Instal ulang softwarenya. Berikut caranya:

1. Cara Pertama
a. Pergi ke C:\Program Files (x86)\Common Files\Adobe\SLCache\
b. klik kanan pada file X19zbGNfZmVhdHVyZXNfXw==.slc
c. Open With notepad
d. Hapus semua isi file tersebut, lalu di save
e. Klik kanan pada file tersebut. lalu pilih Properties
f. Ganti atribut file menjadi "Read Only"


Dicoba dulu Adobe Media Encodernya, kalau masih belum bisa kebuka lanjut ke cara 2


2. Cara Kedua
Hapus semua file yang berada di dalam folder:

C:\Users\[username]\AppData\Roaming\Adobe\Common\AME\7.0
C:\Users\[username]\AppData\Roaming\Adobe\Adobe Media Encoder\7.0

Dicoba dulu Adobe Media Encodernya, kalau masih belum bisa kebuka lanjut ke cara 3


3. Cara Ketiga
Hapus Semua File yang berada dalam folder:

C:\Users\[username]\AppData\Roaming\Adobe\Common\Media Cache
C:\Users\[username]\AppData\Roaming\Adobe\Common\Media Cache Files]


Nah, itulah 3 cara beruntun untuk memperbaiki Adobe Media Encoder CC yang tidak bisa dibuka, Mayoritas, hanya dengan cara pertama, AME sudah bisa berjalan normal.

Demikian, semoga bermanfaat. :)

Sumber: http://ronanelek.blogspot.co.id/2015/06/memperbaiki-adobe-media-encoder-cc-yang.html?m=0
[ Read More ]

Tak Dapat Install Aplikasi Adobe Dengan Peringatan Support Advisor

Saya pernah alami saat menginstal aplikasi dari Adobe, lalu muncul peringatan:

We’ve encountered the following issues
Instaler failed to initialize. Please download Adobe Support Advisor

Peringatan  “ADOBE SUPPORT ADVISOR” saat instal aplikasi adobe after effect / premiere / photoshop / audition / flash / sebagainya ini membuat saya tak dapat melanjutkan proses instalasi.
Nah saya punya sedikit trik dan tips:

Silahkan masuk ke :
C:\Program Files (x86)\Common Files\Adobe
Lalu kamu cari folder OOBE, kamu rename folder tersebut menjadi OOBE.old

Coba sahabat install lagi, pasti sudah tidak ada peringatan Adobe Support Advisor lagi.
Sesuai pengalaman admin trick ini berhasil. :)

Semoga bermanfaat ya.

Sumber: http://stanserproduction.blogspot.co.id/2015/07/cara-mengatasi-adobe-support-advisor.html?m=1
[ Read More ]

Solusi Adobe Media Encoder Has Stopped Working

Hai sobat, kembali di sela kesibukan mr.trick memberikan sedikit tips dan trik buat kalian pengguna adobe premiere atau sejenisnya untuk merender project editan video atau animasi. Sahabat tentu akrab dengan media encoder yang berfungsi saat rendering file video hasil editan sahabat. Namun, masalah timbul saat proses encoding dimana aplikasi adobe media encoder ini alami crash dengan notifikasi "adobe media encoder has stopped working" 
Berikut solusinya buat sahabat sekalian

Masuk ke C:\\Users\Users anda\appdata\Roaming\Adobe\Adobe Media Encoder\5.5

Kemudian delete file yang ada seperti di gambar (folder jangan didelelete).

Dan.. taraaaa Adobe Media Encoder yg Crash tadi dapat kembali terbuka.

Cara ini saya sudah terapkan dan berhasil. Semoga bermanfaat.

Gambarnya:

[ Read More ]

    App Phonesel
    Majalah Rohani
    Theater Film