Berisi Trick & Tips yang berguna

.
Facebook
RSS

Bios komputer nantinya diganti dengan UEFI

-
Dev

Kita tahu kalau BIOS (Basic Input Output System) berjalan dalam komputer atau laptop berbasis processor Intel x86, yang berfungsi untuk :
• Inisialisasi dan pengujian hardware dalam proses yang disebut POST (Power On Self Test)
• Memuat dan menjalankan sistem operasi
• Mengatur beberapa konfigurasi dasar pada komputer
• Membantu sistem operasi dan aplikasi dalam pengaturan hardware dengan BIOS Runtime Service.

UEFI sudah dikembangkan sejak tahun 2000 oleh Intel, saat itu namanya EFI. Namun sejak 2005 Intel menghentikan pengembangan EFI dengan versi 1.10 dan diserahkan kepada forum EFI, yang beranggotakan AMD, AMI, Apple, Dell, HP, IBM, Insyde, Intel, Lenovo, Microsoft, dan Phoenix.

UEFI (Unified Extensible Firmware Interface). Teknologi baru ini yang bakal mengurangi waktu booting sebuah komputer secara drastis.

Kabarnya, UEFI akan ditanamkan pada komputer generasi terbaru. Dengan teknologi ini, komputer bisa menyala hanya dalam hitungan detik. Kabarnya, UEFI merupakan software yang dikembangkan dari BIOS juga.

UEFI, dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan komputer modern dan segera menjadi teknologi terkemuka yang hadir di banyak komputer. Dan jangan lupa, UEFI memungkinkan komputer hidup dan mati hanya beberapa detik saja.

"Saat ini, memakan waktu 25 hingga 30 detik untuk booting sebelum melihat bit pertama dari sign on OS. Dengan UEFI, bisa lebih cepat," kata Kepala forum UEFI Mark Doran. Namun sayangnya Doran tak menyebutkan seberapa cepat waktu yang diperlukan.

"Ini memang bukan instant-on, namun sudah jauh lebih baik ketimbang yang bisa ditangani teknologi konvensional BIOS," tambahnya.

Dikatakan olehnya, UEFI merupakan sistem yang lebih bisa beradaptasi, dapat mengatasi keyboard dan peripheral terkoneksi ke port yang berbeda, serta dapat digunakan untuk mendukung layar sentuh dan interface gesture generasi terbaru.

Para ahli memprediksi, UEFI akan mulai meramaikan pasar komputer tahun depan. Ya, tak heran jika para ahli memperkirakan UEFI akan sangat diminati. Pasalnya, banyak vendor komputer yang bekerja keras memangkas waktu booting pada komputer mereka. Salah satunya Google, OS Chrome yang segera meluncur dikabarkan akan membuat komputer bisa menyala dalam waktu singkat.

Tampilan Bios Lama
Tidak ada yang salah dengan BIOS. Buktinya. Ia mampu bertahan selama 25 tahun, mengalahkan beberapa kompetitornyayang kemudian memodifikasi konsep dasar BIOS , sebut saja cloneBIOS dan ARC (Advanced RISC Computing), tetapi mereka pada akhirnya tidak berlanjut karena memiliki kelemahan pada evolutionary path, ekstensibility, dan possible system diversity.BIOS bergantung pada arsitektur x86 denga 16-bit interfaces, keterbatasan ukuran kapasitas ROM execution ( 1 MB) dan ukuran image, missing modularity, serta keterbatasanjumlah device yang dapat diinialisasi. Selain itu, ia tidak dirancang untuk keragaman hardware yang cukup pesat saat ini.

Keunggulan UEFI
Ada beberapa alasan mendasar UEFI menggantikan BIOS
1.   Drive size limits
Ketika harddisk berkapasitas besar hingga 3 TB muncul dipasaran, UEFI menjadi sangat penting karena kebutuhan GPT (GUID Partition Table) untuk menggantikan MBR (Master Boot Record) yang memiliki keterbatasan dalam membaca harddiskhingga 2 TB . GPT menggunakan basis 64-bit sehingga dapat mendeskripsikan harddisk hingga 9,4 Zettabyte (9,4 × 1021byte). Tidak hanya itu, GBT juga dapat mengatasi masalah yang berkaitan dengan MBR, seperti intergritas data, backup table, dan jumlah maksimum partisi.
2.   Pree-Boot Networking
Protocol untuk networking saat ini umumnya masih menggunakan IPv4. Namun, IPv6 akan segera menggantikannya setelah dikembangkan selama beberapa tahun terakhir, UEFI menyertakan IPv6 pada spesifikasinya sehingga network booting dan kemampuan remotejarak jauh yang terintregrasi tampaknya akan menjadi standart baru untuk networking nantinya.
3.   Pree-Boot Application
Aplikasi yang dapat kita akses pada pree-boot,adalah kelebihan yang paling menonjol dari UEFI, beberapa diantaranya system diagnosis,  memory test, live update, game, utilities, dan system recovery, bergantung pada manufaktur karena ia bersifat independent hardware. Demikian sedikit info dari Mr. Trick.
Berikut tampilan UEFI dari Asus Motherboard:
 

4 Responses so far.

  1. jendela says:
    Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
  2. jendela says:
    Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
  3. jendela says:
    Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
  4. Anonim says:

    Mr.Trick: Bios Komputer Nantinya Diganti Dengan Uefi >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    Mr.Trick: Bios Komputer Nantinya Diganti Dengan Uefi >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    Mr.Trick: Bios Komputer Nantinya Diganti Dengan Uefi >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK tQ

Leave a Reply

    App Phonesel
    Majalah Rohani
    Theater Film